banner 468x60
HEADLINEPEMPROV KALIMANTAN TENGAH

Wagub Kalteng Tekankan Pentingnya PSU Damai di Barito Utara

Wakil Gubernur Kalteng, Edy Pratowo.
banner 468x60

PALANGKA RAYA – Dalam momentum Peringatan Hari Jadi ke-75 Kabupaten Barito Utara, Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Edy Pratowo, mengingatkan masyarakat setempat akan pentingnya menjaga suasana damai menjelang Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara yang dijadwalkan pada 6 Agustus 2025.

Hal ini disampaikannya saat memimpin upacara peringatan yang digelar pada Senin (30/6/2025).

banner 300x600

Edy menegaskan bahwa demokrasi harus dijalankan secara bermartabat dan bebas dari praktik-praktik negatif yang dapat mencederai proses pemilu.

“Kita ingin PSU ini berlangsung damai dan jujur. Tolak politik uang, hoaks, kampanye hitam, dan ujaran kebencian. Mari kita jaga semangat persatuan agar hasil PSU benar-benar mencerminkan kehendak rakyat,” ujar Edy.

Baca Juga  Kasus AKII, OJK Tindak Tegas Demi Lindungi Lender

Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilih secara bertanggung jawab dan aktif menjaga ketertiban selama tahapan pemilihan berlangsung.

“Jangan jadi penonton. Ayo jadi bagian dari perubahan positif untuk masa depan Barito Utara,” tambahnya.

Selain menyampaikan imbauan terkait PSU, Edy juga menyampaikan apresiasi atas capaian pembangunan yang telah diraih Barito Utara selama 75 tahun terakhir.

Ia berharap momentum hari jadi ini menjadi penyemangat bagi seluruh komponen daerah dalam membangun masa depan yang lebih baik. (red/adv)

Baca Juga  Wagub Edy Pratowo Pimpin HUT ke-75 Barito Utara, Soroti Pemerataan Pembangunan hingga Pedalaman
+ posts
banner 300250
banner 468x60
Exit mobile version