PULANG PISAU – Ketua DPRD Pulang Pisau, H Ahmad Rifai menghadiri Festival Bedug dan Gema Takbir menyambut hari raya Idul Adha 1445 H/2024 M, di halaman rumah jabatan Bupati Pulang Pisau, Minggu (16/06/2024)
Acara yang diadakan setiap tahun dan diikuti oleh perwakilan Mesjid, Pesantren, Mushola atau Langgar serta Majelis Ta’lim di Kecamatan Kahayan Hilir tersebut diselenggarakan BKPRMI Kabupaten Pulang Pisau bekerjasama dengan pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, dan turut dihadiri oleh Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, H Edy Pratowo, Pj Bupati Nunu Andriani, FKPD beserta Kepala OPD lainnya.
Ketua DPRD Pulang Pisau, H Ahmad Rifai berterima kasih kepada pihak penyelenggara, dan dirinya mengapresiasi atas terlaksananya kegiatan untuk memeriahkan Hari Raya Idul Adha tersebut. Kegiatan Festival Bedug dan Gema Takbir itu, diikuti sebanyak 20 grup perwakilan masjid, musala, sekolah, dan ormas keagamaan.
“Semoga di malam yang penuh berkah ini, menjadi penanda bahwa Kabupaten Pulang Pisau menjunjung tinggi nilai-nilai keTuhanan dan keagamaan dalam menyelenggarakan pemerintahan yang sehat dan bermartabat,” ujar Rifai. (DN/YN)