HEADLINEPEMPROV KALIMANTAN TENGAHPOLITIK

Tim Pemenangan Willy-Habib Semakin Solid,  Targetkan 60 Persen Kemenangan di Palangka Raya

×

Tim Pemenangan Willy-Habib Semakin Solid,  Targetkan 60 Persen Kemenangan di Palangka Raya

Sebarkan artikel ini
Foto : Calon Gubernur Kalteng, Willy Midel Yoseph saat menyampaikan sambutan pada acara Deklarasi Tim Pemenangan Pasangan Willy-Habib Kota Palangkaraya, Minggu (22/09/2024) sore. 

PALANGKARAYA – Tim pemenangan yang berasal dari 3 (tiga) partai koalisi pengusung dan relawan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Kalteng, Willy Midel Yoseph dan Habib Ismail Bin Yahya, terdiri atas Partai NasDem, PKB dan PBB semakin solid bergerak maju bersama untuk memenangkan pasangan Willy-Habib di seluruh wilayah Kalteng.

Bahkan, dalam acara Deklarasi Tim Pemenangan Willy-Habib yang berlangsung pada Minggu 22 September 2024 di Kota Palangkaraya, mereka sepakat untuk menargetkan 60 persen kemenangan pasangan Willy-Habib di Palangkaraya.

Menanggapi komitmen dan target dari Tim Pemenangan Willy-Habib Kota Palangkaraya, Calon Gubernur Kalteng, Willy M. Yoseph, mengapresiasi semangat dan antusiasme tim pemenangan Kalteng HARMONIS yang menargetkan kemenangan hingga 60 persen untuk Kota Palangka Raya.

Baca Juga  Diskominfo Palangka Raya Perluas Pembentukan KIM untuk Dorong Literasi Digital Masyarakat

“Sebelumnya saya sudah berbicara dengan tim pemenangan dan disampaikan bahwa target kemenangan Willy – Habib khususnya di Kota Palangka Raya yakni mencapai 60 persen, sehingga hal ini patut kita apresiasi,”ujarnya.

Lanjut Willy Yoseph mengatakan bahwa kemenangan pasangan Willy – Habib bergantung pada soliditas baik antara tim pemenangan, relawan hingga seluruh komponen masyarakat.

“Sehingga saya berharap agar Masyarakat bersama tim pemenangan dan relawan bisa bersatu untuk memenangkan pasangan Willy – Habib, demi perubahan Kalteng yang lebih baik,” pungkasnya. (YN)

Baca Juga  Walikota Fairid Naparin Serahkan LKPD 2024, Targetkan WTP Kembali Diraih Pemko Palangka Raya
+ posts