banner 468x60
DPRD PALANGKA RAYAHEADLINE

Pemkot Palangkaraya Diminta Gali Potensi Pariwisata Lokal

FOTO: Anggota DPRD Kota Palangkaraya, Muhammad Hasan Busyairi
banner 468x60

PALANGKARAYA — Pemerintah Kota Palangkaraya didorong untuk lebih menggali potensi pariwisata yang dimiliki wilayah setempat guna meningkatkan perekonomian daerah. Demikian hal itu disampaikan oleh Anggota DPRD Kota Palangkaraya, Muhammad Hasan Busyairi.

Menurut Hasan, potensi pariwisata di Palangkaraya masih sangat besar dan perlu pengelolaan yang lebih baik untuk memaksimalkan dampak ekonominya.

banner 300x600

Ia menilai bahwa sektor pariwisata bisa menjadi sumber pendapatan daerah yang signifikan, asalkan dikelola dengan baik dan melibatkan masyarakat lokal.

“Dengan dukungan pemerintah dan masyarakat, kita bisa menjadikan pariwisata sebagai pendorong utama pertumbuhan ekonomi kota,” urainya, Selasa (14/01/2025).

Baca Juga  Dewan Kalteng Ini Dukung Program Sekolah Rakyat

Lebih dalam, ia pun menguraikan bahwa pengembangan pariwisata tidak hanya sebatas pembangunan fasilitas, tetapi juga melibatkan pelatihan dan peningkatan kapasitas masyarakat dalam bidang pariwisata. Hal ini penting agar masyarakat dapat terlibat langsung dalam sektor pariwisata, memberikan dampak positif bagi ekonomi lokal.

“Sumber daya manusia yang kompeten akan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi wisatawan,” urainya lagi.

Hasan menuturkan, selain infrastruktur, promosi yang intensif juga sangat dibutuhkan untuk memperkenalkan potensi wisata Palangkaraya ke dunia luar.

Ia menyarankan agar pemerintah daerah bekerja sama dengan berbagai pihak untuk meningkatkan branding pariwisata Palangkaraya.

Baca Juga  Dewan Kalteng Ini Dukung Program Sekolah Rakyat

“Kita perlu memperkenalkan lebih banyak destinasi wisata yang menarik agar Palangkaraya semakin dikenal,” tandas Hasan. (Red/*)

+ posts
banner 300250
banner 468x60
Exit mobile version