Buntok – Ketua Tim Pemenangan Willy-Habib Kabupaten Barito Selatan, Satya Titiek Atyani Djoedir menyatakan suatu pilihan yang cerdas, ketika rakyat bersatu memberikan dukungan kepada Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Nomor Urut 1, Willy Midel Yoseph- Habib Said Ismail di Pilgub Kalteng pada 27 November 2024 mendatang.
Dikatakan Aty Djoedir sapaan akrabnya, masyarakat Barito Selatan ini adalah pemilih yang cerdas.Dan, pemilih yang cerdas, tentunya memiliki berbagai pertimbangan yang matang dalam memilih sosok calon pemimpinnya untuk 5 tahun kedepan.
Dari seluruh Paslon yang ada di Pilgub 2024 ini, hanya Paslon Willy-Habib lah yang benar-benar layak dipilih menjadi pemimpin Kalteng untuk 5 tahun kedepan.
“Karena, hanya pasangan inilah pasangan yang merupakan sosok memiliki kualitas dan kualifikasi yang jelas, baik itu dari sisi pendidikan maupun pengalaman yang baik di pemerintahan,”ujar Aty Djoedir, saat kampanye terbatas di Kabupaten Barito Selatan, Jumat (08/11/2024).
Menurutnya, pasangan ini merupakan pasangan yang memang didamba-dambakan oleh seluruh masyarakat Kalteng saat ini. Untuk membawa Kalteng lebih baik, lebih sejahtera dan lebih bermartabat.
“Dengan semangat persatuan yang dibawa, Willy-Habib berupaya menyatukan berbagai lapisan masyarakat dari berbagai suku, agama, dan golongan. Karena, mereka ini adalah pasangan yang merepresentasikan kebhinekaan dan falsafah Huma Betang,”ujarnya lagi.
Aty Djoedir berharap, semoga dengan dukungan dan kerja keras kita bersama, suara untuk pasangan ini semakin bertambah dan memberikan kemenangan yang diharapkan.
“Mari kita tingkatkan upaya ini untuk mewujudkan kepemimpinan yang mewakili seluruh rakyat Kalteng,”imbuhnya. (YN)