KASONGAN – Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Katingan, Eterly, menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan harus lebih serius dan strategis dalam mengoptimalkan potensi pendapatan daerah. Banyak sektor yang belum tergarap dengan maksimal, hal ini berimbas pada kapasitas fiskal daerah dalam mendorong pembangunan yang berkelanjutan.
“Optimalisasi pendapatan daerah sangat penting agar Katingan memiliki sumber pendanaan yang lebih kuat untuk berbagai program pembangunan. Pemkab harus mampu menggali potensi yang ada secara lebih efektif dan sistematis,” ujar Eterly, Kamis (6/2/2025).
Ia menambahkan, sektor-sektor unggulan seperti pertanian, perkebunan, kehutanan, dan pariwisata harus diperkuat agar dapat mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD). Dengan pengelolaan yang tepat, sektor-sektor tersebut diyakini dapat memberikan kontribusi besar bagi pembangunan daerah.
Lebih lanjut, Eterly mengingatkan Pemkab Katingan agar meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan aset daerah serta memaksimalkan retribusi dan pajak daerah. Hal ini penting dilakukan agar daerah tidak hanya bergantung pada dana transfer dari pemerintah pusat.
“Dengan strategi yang tepat, Katingan bisa mencapai kemandirian fiskal yang lebih kuat,” pungkasnya. (Red/Adv)