PALANGKA RAYA – Bupati Katingan, Saiful, didampingi Wakil Bupati Katingan, Firdaus menghadiri acara Audiensi dan Silaturahmi bersama PT Rimba Makmur Utama (RMU) di Palangka Raya, pada Kamis kemarin, (10/4/2025).
Adapun tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk mempererat hubungan kerja sama antara Pemkab Katingan dengan pihak perusahaan dalam upaya mendukung pembangunan berkelanjutan, khususnya di sektor kehutanan dan lingkungan hidup.
Pada kesempatan itu, saat menyampaikan sambutan, Saiful mengatakan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi atas kontribusi PT RMU selama ini dalam menjaga kelestarian lingkungan melalui berbagaibprogram yang berorientasi pada restorasi ekosistem.
Saiful juga menekankan pentingnya sinergi antara pemda dan sektor swasta dalam menciptakan pembangunan yang inklusif dan ramah lingkungan.
“Kami berharap audiensi ini dapat menjadi momentum untuk memperkuat kolaborasi dan membuka ruang dialog yang konstruktif demi kemajuan daerah khususnta Kabupaten Katingan,” ucap Saiful.
Sementara itu, perwakilan dari pihak PT RMU menyampaikan komitmennya untuk terus berkontribusi dalam mendukung program pembangunan daerah yang berwawasan lingkungan, sekaligus menjaga keseimbangan antara aspek ekonomi, sosial, dan ekologi.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Katingan, serta sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. (dam)