DPRD PALANGKA RAYAHEADLINE

Perkuat Peternak Lokal, Legislator ini Berharap Pemko Fasilitasi Pelatihan

38
×

Perkuat Peternak Lokal, Legislator ini Berharap Pemko Fasilitasi Pelatihan

Sebarkan artikel ini
FOTO Ist.: Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya, Khemal Nasery.

PALANGKARAYA – Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya, Khemal Nasery meminta Pemerintah Kota agar lebih serius dalam mendukung para peternak lokal melalui pelatihan dan pemberian bantuan teknis. Ia menilai, penguatan di sektor peternakan menjadi langkah strategis menjaga pasokan protein hewani di masyarakat.

Menurut Khemal, saat ini peternak lokal membutuhkan pendampingan berkelanjutan untuk meningkatkan produktivitas dan kualitas hasil ternak seperti daging dan telur. Hal ini diyakini dapat mengurangi ketergantungan terhadap pasokan dari luar daerah.

Ia menekankan pentingnya pelatihan sebagai bekal utama bagi peternak dalam memahami cara beternak yang baik dan sesuai standar. Dengan demikian, hasil produksi bisa meningkat secara signifikan dan memberi dampak ekonomi yang lebih luas.

“Peternak lokal kita perlu difasilitasi, tidak hanya soal bantuan fisik, tapi juga pembinaan dan pelatihan agar mereka memahami teknik beternak yang baik dan benar,” ujarnya, Rabu (16/07/2025)

Baca Juga  PT Adaro Dinilai Sukses Jalankan Program Pasca Tambang, DPRD Kalteng: Layak Jadi Teladan Nasional

Politisi muda ini menambahkan, peningkatan kapasitas peternak lokal merupakan kunci kemandirian pangan daerah. Ia menyarankan agar Pemko bersinergi dengan dinas terkait dan lembaga pelatihan agar program pembinaan bisa berjalan konsisten.

Ia menyebut pentingnya mendorong peternak agar mampu menghasilkan produk yang berkualitas dan mampu bersaing di pasar lokal maupun regional. Ini sekaligus membuka peluang ekonomi baru bagi masyarakat Palangka Raya.

Dukungan nyata dari pemerintah, lanjutnya, juga akan memupuk semangat para peternak dalam mengembangkan usahanya secara mandiri dan profesional, dengan standar operasional yang lebih baik.

Khemal menilai potensi peternakan di Palangka Raya cukup besar. Namun tanpa intervensi kebijakan yang tepat sasaran, maka peluang itu akan sulit dioptimalkan secara maksimal.

Menurutnya, ketika peternak lokal telah memiliki kemampuan mumpuni, maka Palangka Raya tidak hanya mampu memenuhi kebutuhan pangan sendiri, tapi juga bisa menjadi sentra distribusi daging dan telur ke daerah sekitar.

Baca Juga  Tiga Awak Tugboat Dantine 138 Ditemukan Meninggal Dunia

“Kalau peternak kita kuat dan mandiri, maka Palangka Raya bisa menjadi daerah yang mampu mencukupi kebutuhan daging dan telur sendiri, bahkan berpotensi untuk ekspor ke daerah sekitar,” tandas Khemal. (Red/Adv)

+ posts