HEADLINEPEMKOT PALANGKA RAYA

DLH Kalteng Serahkan Bantuan Sarpras Kebersihan untuk Kota Palangka Raya

20
×

DLH Kalteng Serahkan Bantuan Sarpras Kebersihan untuk Kota Palangka Raya

Sebarkan artikel ini
FOTO Ist.: Sesi penyerahan bantuan sarpras kebersihan antara DLH Provinsi dan DLH Kota Palangka Raya.

PALANGKARAYA — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Kalimantan Tengah menyerahkan bantuan sarana dan prasarana (sarpras) kebersihan kepada Pemerintah Kota Palangka Raya sebagai wujud dukungan terhadap peningkatan pengelolaan lingkungan di daerah tersebut.

Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis pada Jumat (7/11/2025) kemarin, disaksikan oleh sejumlah pejabat dari DLH Provinsi dan Kota Palangka Raya.

Sebanyak 11 unit sarpras diserahkan dalam kegiatan tersebut, meliputi 1 unit truk compactor, 2 unit truk arm roll, 2 unit dump truck, 4 unit kontainer arm roll, 1 unit road sweeper (penyapu jalan), dan 1 unit excavator mini.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala DLH Kota Palangka Raya, Berlianto, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah atas perhatian yang diberikan.

“Kami berterima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, khususnya DLH Provinsi, atas dukungan nyata ini. Bantuan ini sangat membantu kami dalam meningkatkan efektivitas pengelolaan sampah dan menjaga kebersihan kota,” ujar Berlianto.

Ia menjelaskan bahwa tambahan armada dan alat kebersihan tersebut akan segera dioptimalkan untuk memperkuat layanan pengangkutan sampah di berbagai titik strategis, terutama kawasan padat penduduk dan jalan-jalan utama kota.

Baca Juga  BNN Palangka Raya Perkuat Deteksi Dini Narkotika di Lingkungan Sekolah

“Dengan adanya tambahan sarpras ini, operasional pengangkutan sampah bisa lebih cepat dan efisien. Harapan kami, masyarakat juga semakin sadar menjaga kebersihan lingkungan,” tambahnya.

Bantuan ini, lanjut Berlianto, menjadi bagian penting dalam upaya mewujudkan Palangka Raya sebagai kota yang bersih, sehat, dan berkelanjutan. DLH Kota berkomitmen mengelola seluruh sarpras baru tersebut secara maksimal agar manfaatnya benar-benar dirasakan masyarakat.

Selain memperkuat armada kebersihan, pemerintah kota juga terus menggencarkan edukasi dan sosialisasi kepada warga tentang pentingnya pengelolaan sampah berbasis masyarakat. Langkah ini diharapkan dapat menciptakan sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.

DLH Kota Palangka Raya menargetkan penggunaan seluruh sarpras baru ini dapat dimulai dalam waktu dekat setelah proses administrasi dan pelatihan operator selesai dilakukan.

“Bantuan ini akan segera dimanfaatkan setelah semua persiapan selesai. Kami ingin memastikan bahwa peralatan yang diterima benar-benar digunakan secara optimal untuk kepentingan masyarakat,” tandas Berlianto. (Red/Adv)

Baca Juga  SMA Negeri 4 Palangka Raya Jadi Sekolah Kolaborator Kemenkeu Mengajar Nasional
+ posts