HEADLINEPEMKAB BARITO SELATANPEMPROV KALIMANTAN TENGAHPOLITIK

“Tuh Iye” Tim Pemenangan Willy-Habib Barito Selatan Targetkan 40 Persen Kemenangan

74
×

“Tuh Iye” Tim Pemenangan Willy-Habib Barito Selatan Targetkan 40 Persen Kemenangan

Sebarkan artikel ini
FOTO: Acara Deklarasi Tim Pemenangan Paslon Willy-Habib di Barito Selatan, Rabu (25/09/2024).

BUNTOK – Ketua Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Willy-Habib Barito Selatan, Atik Judir mengatakan tim pemenangan, simpatisan dan relawan akan siap gas pol bergerak untuk memenangkan Willy-Habib di Barito Selatan.

Bahkan, saat acara Deklarasi Tim Pemenangan Paslon Willy-Habib di Barito Selatan, Rabu 25 September 2024, mereka pun menargetkan Paslon Willy-Habib meraih 40 Persen lebih Kemenangan di Barito Selatan.

Dikatakan Atik, setelah dimulai masa kampanye, kita dari tim pemenangan, relawan dan simpatisan langsung bergerak mendukung dan memastikan masyarakat memilih Willy-Habib Menang di Barito Selatan.

“Kami targetkan 40 persen lebih, Willy-Habib menang di Barito Selatan. Mohon dukungan dan doanya,”ungkapnya.

Selain turun ke bawah langsung ke masyarakat, Atik juga mengatakan bahwa pihaknya akan memastikan disetiap TPS memiliki saksi untuk mengawal dan menjaga perolehan suara Willy Habib.

Baca Juga  Kobar Ditargetkan Sebagai Daerah Penyumbang Suara Terbanyak Willy-Habib

“Agenda utama setelah dekalarasi, kami juga akan menyiapkan saksi dan memfasilitasi untuk pelatihan saksi. Semoga semangat kita bersama mampu membawa perubahan lebih baik untuk Kalimantan Tengah,”tandasnya. (YN)

+ posts