DPRD KALIMANTAN TENGAHHEADLINE

DPRD Kalteng Tampung Usulan Warga Saka Batur, Dari Alat Tani hingga Peningkatan Jalan Desa

4
×

DPRD Kalteng Tampung Usulan Warga Saka Batur, Dari Alat Tani hingga Peningkatan Jalan Desa

Sebarkan artikel ini
Juru Bicara Dapil V DPRD Kalteng, Noor Fazariah Kamayanti.

PALANGKA RAYA – Juru Bicara Dapil V DPRD Kalteng yang meliputi Kabupaten Kapuas dan Pulang Pisau, Noor Fazariah Kamayanti, menyampaikan hasil penyerapan aspirasi masyarakat Desa Saka Batur, Kecamatan Kapuas Hilir, Kabupaten Kapuas, yang dilaksanakan di Balai Desa setempat.

Berbagai usulan disampaikan warga untuk mendorong peningkatan kualitas hidup dan pembangunan desa.

Pada bidang pertanian, masyarakat mengharapkan adanya bantuan sarana pendukung bagi kelompok tani, termasuk alat pertanian yang dapat mempercepat proses pengolahan lahan dan penanaman.

“Usulan yang disampaikan antara lain bantuan alat kultivator untuk olah tanah, serta bibit sayuran seperti kacang panjang, lombok, dan jenis sayuran lainnya guna meningkatkan hasil pertanian masyarakat,” ujarnya, baru-baru ini.

Selain itu, warga juga menyoroti kondisi infrastruktur jalan desa yang dinilai masih perlu ditingkatkan. Mereka mengusulkan agar jalan poros desa yang saat ini masih berupa batu, khususnya dari RT 2 hingga RT 7, dapat diaspal untuk menunjang aktivitas masyarakat.

Baca Juga  Agustiar Sabran dan Edy Pratowo Resmi Menjadi Pemenang Pilgub Kalteng 2024

“Perbaikan akses jalan sangat dibutuhkan agar mobilitas warga lebih lancar dan pengangkutan hasil pertanian menjadi lebih mudah, terutama saat musim panen,” jelasnya.

Sementara di sektor kesehatan dan pemberdayaan masyarakat, kelompok posyandu mengusulkan adanya program pelatihan dan pembinaan keterampilan bagi para kader agar kegiatan pelayanan kesehatan dasar di tingkat desa dapat berjalan lebih optimal.

“Kelompok tani juga menyampaikan permasalahan kartu tani yang tidak aktif sehingga menyulitkan mereka dalam memperoleh pupuk bersubsidi. Aspirasi ini akan kami catat dan koordinasikan dengan instansi terkait sesuai kewenangan yang ada,” ungkapnya. (dam)

+ posts